Melestarikan Lingkungan Dengan Menanam Pohon
Assalamu'alaikum.
Apa kabar semua? Semoga sehat selalu penuh cinta, rezeki berkah berlimpah ya. Baru kemarin saya ngobrol sama teman yang tinggal di Ambon lewat whats app, hampir satu jam kkita bercerita saling menanyakan kabar dan ga lupa curhat hehe. Salah satu teman ku ini pernah tinggal di dejat rumah , dia tinggal karena meneruskan kuliahnya dan kembali lagi ke Ambon untuk melanjutkan kerja.
Biasalah ya kalau curhat itu selalu memakan waktu dan di sela curhat dia saya bertanya apa di Ambon itu aman dari gempa stunami? Soale kan belum lama ini Palu Donggala itu kena musibah stunami . Terus dia jawab ga kok,, tanah Ambon itu aman hanya saja cuaca yang tidak bagus , disini belum sama sekali turun hujan.
Alhamdulillah kalau dia bisa aman disana dan masalah hujan , Alhamdulillah di Jakarta yang beberapa waktu lalu mengalami suhu panas yang luar biasa tapi beberapa hari ini daerah saya di Bintaro sudah mendapatkan hujan, ya walaupun sebentar tapi lumayan lah ya untuk sekedar membuat adem lingkungan.
Tinggal di Jakarta bagi saya ada plus minusnya , disini peluang mencari rejeki cukup banyak, terbuka lebar mungkin karena ibu kota kali ya minusnya polusi di Jakarta itu luar biasa banget asap kendaraan cukup banyak dan apalagi saya tinggal tepat di belakang jalan tol.
Musim kemarau lalu debu dan asap menjadi makanan sehari-hari , untuk meminimalisir dampak buruk untuk kesehatan dari semua polusi itu saya melakukan beberapa tindakan misalnya saja minum air mineral yang cukup untuk menghindari dehidrasi, minum multivitamin untuk menjaga kekebalan tubuh saya, makan yang cukup, rutin beraktifitas fisik, dan menanam tanaman di rumah.
Untuk tanaman saya punya dua tanaman di rumah yaitu pohon temulawak sama cabe hehe, hanya itu saja sih karena rumah saya minim lahan halaman tapi lumayan lah ya punya tanaman buat penghijauan rumah hehe. Bagi saya sekecil apapun usaha kita untuk turut menghijaukan bumi itu harus dilakukan karena bumi kita ini sudah tua.
Banyak bencana alam yang sudah terjadi misalnya longsor, stunami, banjir yang hampir setiap tahun melanda di beberapa titik ibu kota dan di daerah-daerah lainya, untuk itu berawal dari keluarga kita harus turun tangan untuk peduli lingkungan kita agar tetap hijau dan sehat.
Kalau lingkungan hijau dan bersih yang merasakan dampak manfaatnya juga kita sendiri bukan orang lain. Sampai saat ini saya masih bermimpi, saya ingin memiliki halaman yang luas nanti di halaman itu akan saya tanami pepohonan, bunga dan membuat kebun mini, semoga saja ya bisa terwujud.
Berbicara mengenai peduli lingkungan saya sharing mengenai program Djarum Foundation yaitu Djarum Trees For Life yang merupakan sebuah program penghijauan yang dilakukan oleh Bakti Lingkungan Djarum Foundation.
Djarum Trees For Life yang berada dibawah naungan Djarum Foundation terbentuk pada tahun 1979. Program Djarum Trees For Life ini memiliki misi menanam pohon untuk menjaga lingkungan.
Untuk melestarikan lingkungan sejak tahun 1979 Djarum Trees For Life ini sudah melakukan penghijauan yang dimulai di kota Kudus dan hingga saat ini sudah sebanyak 2.000.000 pohon yang di tanam di Indonesia .
Untuk terus menjalankan misi penghijauan Djarum Trees For Lifr juga mendirikan pusat pembibitan tanaman juga lho ini semua untuk mendukung program penanaman trembesi.
Kalian tahu ga Trembesi itu apa? Pohon Trembesi adalah pohon yang di kenal sebagai pohon peneduh karena pohonnya besar, tinggi dan bertajuk lebar jadi cocok untuk berteduh. Trembesinini berasal dari negara tropis di Amerika seperti Meksiko , Peru dan Brazil.
Manfaat dari Pohon Trembesi itu sangat banyak selain untuk berteduh, pohon ini juga mampu mengurangi polusi udara dan mengurangi dampak pemanasan global. Pohon Trembesi ini juga memiliki kemampuan daya serap karbon yang cukup besar jadi bagus untuk pengurangan polusi udara.
Pohon Trembesi hasil pembibitan dari Djarum Trees For Life sudah di tanam di berbagai daerah seperti di jalur Jawa, Madura, Lombok, dan Sumatera. Kenapa di tanam di daerah sana karena tingkat polusi disana itu cukup besar makanya di tanam disana.
Tak hanya menanam Pohon Trembesi saja untuk konservasi alam , Djarum Trees For Life juga melakukan penanaman ragam jenis tanaman di Gunung Muria dan juga Pohon Mangrove di sekitar Pantai Utara Jawa Tengah untuk mencegah abrasi dan mengurangi jejak karbon.
Banyak juga kan misi dari Djarum Trees Foundation untuk melestarikan lingkungan. Untuk yang hasil maksimal dan mengurangi pemanasan global tentunya dibutuhkan semua pihak untuk melakukan hal yang sama untuk menjaga lingkungan.
Masyarakat juga mungkin perlunya edukasi untuk Sadar Lingkungan juga sih biar mereka lebih aware terhadap lingkungannya kalau ingin anak cucu kita bisa menikmati udara yang bersih. Nah apa yang sudah kamu lakuka untuk melestarikan lingkungan?? Yuk share disini ??
Comments
Post a Comment